Kamis, 08 Agustus 2013

Cara Menginstall Microsoft Windows 7

Windows 7 adalah sistem operasi dari Microsoft yang cukup populer di kalangan penggunanya, Windows 7 dirilis untuk pabrikan komputer pada 22 Juli 2009 dan dirilis untuk publik pada 22 Oktober 2009, kurang dari tiga tahun setelah rilis pendahulunya, Windows Vista.



Windows 7 memiliki 6 versi yang sama dengan Windows Vista. Hanya saja ada perbedaan nama, jika Windows Vista memiliki versi Business maka pada Windows 7 versi tersebut dinamakan Professional.
  • Windows 7 Ultimate
  • Windows 7 Profesional
  • Windows 7 Enterprise
  • Windows 7 Home Premium
  • Windows 7 Home Basic
  • Windows 7 Starter
Berikut adalah cara menginstall Microsoft Windows 7

1. Hidupkan komputer.
2. Masuk ke BIOS dengan menekan tombol DELETE.
3. Masukkan CD Drive windows 7 yang akan di install.
4. Atur BIOS terlebih dahulu.
       First boot device pilih CD ROOM.
       Second boot device pilih Hard Disk.
5. Setelah itu, save exit setup. Lalu komputer akan merestart.
6. Lalu, pada tampilan Press Any Key, tekan sembarang tombol pada Keyboard.
7. Tunggu sampai loading windows setup selesai.
8. Setelah itu, pilih bahasa, waktu, dan type Keyboard. Lalu next.

9. Lalu klik Install Now.

10. Pilih I Agree the License Term, lalu Next

11. Lalu pilih tipe instalasi.

12. Kemudian buat partisi.



13. Setelah selesai membuat partisi, untuk melanjutkan proses instalasi, klik NEXT.

14. Lalu proses Install akan berjalan. Tunggu sampai proses-proses tersebut selesai.

15. Setelah itu, komputer akan merestart.

16. Lalu masukkan Nama Komputer.

17. Masukkan Password.

18. Masukkan Product Key.

19. Atur Waktu dan Tanggal.

20. Pilih jenis jaringan lokal.

21. Lalu tunggu sampai proses di bawah ini selesai.

22. Lalu akan muncul tampilan welcome to windows 7.

23. Setelah itu, akan muncul tampilan DESKTOP.

24. Dan komputer pun siap untuk di gunakan.




Selamat mencoba

0 komentar:

Posting Komentar